Bukannya Bersih-Bersih, Para Petugas Cleaning Service ini Justru Mencuri Ratusan Kabel AC
Surabaya | Metropos News – Unit Reskrim Polsek Sukomanunggal Surabaya meringkus komplotan pencuri kabel tembaga AC di Apartemen 88 Avenue Surabaya, pada Sabtu (6/1).
Mereka adalah warga Surabaya, yang berprofesi sebagai tenaga Outsourcing Cleaning Servis, berinisial JFR (27), LRW (18), RA (19), ZA (19), dan ARS (19).
Menurut Kapolsek Kompol Zainur Rofik, para pelaku melaksanakan aksinya sejak 14 Desember hingga 4 Januari 2024.
“Apartemen 88 Avenue Surabaya yang terletak di Jl. Darmo Permai Il Kav. 88 Surabaya, hingga saat ini masih belum beroperasi. Jadi kondisinya memang sepi. Hingga kelima pelaku yang bertugas sebagai petugas cleaning service bebas melakukan aksinya,” ujarnya, Rabu (17/1).
Dia menambahkan, selama kurun waktu tersebut, komplotan yang diotaki JFR ini berhasil mencuri kabel tembaga 200 AC kamar apartemen.
“Hasil curiannya langsung dijual dengan harga Rp30 ribu per kg nya. Setiap beraksi, masing-masing pelaku ini mendapatkan bagian Rp500 ribu. Yang digunakan untuk kebutuhan sehari-hari dan sisanya berfoya-foya”, ungkapnya.
“Atas perbuatannya, kelima pelaku ini akan kami jerat dengan Pasal 363 KUHPidana tentang Tindak Pidana Pencurian dengan Pemberatan”, pungkasnya.
@Nt
